Minggu, 20 November 2016

Spesifikasi Axioo Picopad T1 4G, Tablet Android 4G LTE Termurah

Spesifikasi Axioo Picopad T1 4G, Tablet Android 4G LTE Termurah

Spesifikasi Axioo Picopad T1 4G, Tablet Android 4G LTE Termurah

Spesifikasi Axioo Picopad T1 4G – Axioo kembali meluncurkan sebuah tablet baru utuk menguatkan posisinya di persaingan tablet lokal yang saat ini masih didominasi oleh Advan. Kali ini yang dirilis oleh Axioo adalah seri PicoPad T1 4G. tablet ini menjadi tablet android 4G LTE pertama di Indonesia untuk merk lokal. Spesifikasi Axioo PicoPad T1 4G LTE ini sendiri cukup mumpuni dengan berbekal hardware yang cukup bagus. Sepintas, tablet in mirip dengan seri Windroid yang juga belum lama diluncurkan. Yang menarik adalah Harga Axioo PicoPad T1 4G ini cukup murah yaitu hanya dibanderol Rp. 1,3 jutaan saja. Lantas seperti apa kelebihan tablet android 4G LTE termurah ini? yuk simak reviewnya berikut ini ;

Harga Axioo Picopad T1 4G

Harga Axioo Picopad T1 4G

Desain
Secara umum, desain Axioo Picopad T1 4G ini tak terlalu istimewa karena terlihat seperti tablet android entry level lainnya. Tablet terbaru Axioo ini menggunakan layar sentuh berukuran 7 inchi berjenis LCD IPS dengan resolusi layar 1024×600 piksel. Tampilan layarnya cukup jernih dan memiliki respon yang cukup baik.

Dapur pacu
Sementara itu spesifikasi Axioo PicoPad T14G di sektor dapur pacu juga cukup mumpuni dengan berbekal chipset Qualcomm Snapdragon 410 dan prosesor Quad Core ARM cortex A53 berkecepatan 1,2 GHz, Performanya juga cukup powerfull karena sudah dibekali dengan RAM sebesar 1 GB plus pengolah grafis Adreno 306, ini menjadi salah satu kelebihan Axioo Picopad T1 4G.

Advertisement

Kamera
Sebagai tablet entry level, Axioo Picopad ternyata juga dibekali dengan kamera yang beresolusi tinggi. Tablet Android 4G LTE termurah ini sudah menggunakan kamera utama sebesar 5 MP lengkap dengan led flash. Sedangkan untuk kamera depan juga cukup bagus dengan kamera 2 MP. Untuk menyimpan foto hasil jepretan, Axioo PicoPad T1 4G menggunakan memori internal sebesar 8 GB plus slot MicroSD yang dapat digeber hingga 32 GB.

Konektivitas
Kelebihan Axioo Picopad T1 4G yang paling utama adalah konektivitasnya yang sudah mendukung 4G LTE, selain itu ada opsi lain yaitu 3G HSPA dan Wifi serta Bluetooth. Untuk menyokong kebutuhan daya, tablet 4G LTEmurah ini sduah dilengkapi dengan baterai 2800 mAh.

Harga Axioo Picopad T1 4G
Tablet ini sudah resmi diluncurkan dan dipasrakan melalui onlie store Lazad. Harga Axioo Picopad T1 4G hanya dibanderol Rp. 1.399.000 saja. Tentu saja ini sangat murah mengingat spesknya yang sangat mumpuni.

Kelebihan Axioo Picopad T1 4G

  • Harga murah
  • Chipset Qualcomm Snapdragon
  • Prosesor Quad Core 64 bit
  • RAM 1 GB
  • Kamera 5 MP
  • Memori internal 8 GB
  • Support 4G LTE

Kekurangan Axioo Picopad T1 4G

  • OS Android KitKat
  • Layar belum HD
Advertisement


Baca sumber Spesifikasi Axioo Picopad T1 4G, Tablet Android 4G LTE Termurah

Tidak ada komentar:

Posting Komentar